Powered by Blogger.

Thursday 10 March 2016

PLAFON PVC

Posted by HADLAN WORKS On 00:41
Selain tripleks dan papan gipsum, untuk penutup plafon bisa juga digunakan PVC (polyvinyl chloride / polivinil klorida) yang ringan, kuat, dan mudah dipasang. Plafon dengan material PVC (polyvinyl chloride / polivinil klorida) ini memiliki sifat tahan air, anti rayap, dan tidak menjadi sumber api. Jadi, plafon dengan bahan PVC bisa terbakar tapi tidak merambatkan api seperti pada kayu atau kain yang merambatkan api. Harga plafon PVC ini sangat terjangkau dengan kualitas yang terjamin untuk jangka waktu yang panjang.


Sistem pemasangan plafon PVC ini bisa knock down sehingga dapat dibongkar dan dipakai lagi bila pindah rumah. Proses pemasangan atau instalasi plafon PVC ini relative lebih cepat dengan metode saling mengunci (locking). Plafon PVC ini tidak memerlukan finishing lagi seperti didempul atau dicat karena plafon PVC ini memiliki berbagai jenis pilihan desain dan warna yang dapat membuat ruangan tampak lebih indah dan dekoratif. Perawatan dari plafon PVC ini juga sangat mudah karena memiliki sifat yang tahan air dan apabila ada kerusakan akibat terbentur atau tergores, plafon PVC ini dapat diganti per bagian.


Plafon PVC ini dapat membuat tampilan rumah Anda menjadi lebih berwarna dan elegan. Kualitas dari plafon PVC ini jauh lebih bagus dari beberapa jenis material yang dapat digunakan untuk plafon lainnya. Produk plafon PVC ini dapat langsung dipasang tanpa perlu membongkar apapun. Plafon PVC tidak membuat ruang menjadi panas karena memiliki rongga-rongga penyerap panas.


Keunggulan Shunda Plafon antara lain :
1.       Tahan Air
Jenis plafon ini dapat membantu anda pada persoalan atap yang sering mengalami kebocoran sehingga menyebabkan plafond menjadi lapuk dan berjamur. Plafon PVC memiliki sifat kedap air atau waterproofing, sehingga walaupun genting bocor rembesannya tidak akan merusak tampilan dan fisik dari plafon PVC anda.
2.       Anti Rayap
Di daerah tertentu serangan rayap bisa menjadi hal yang tidak bisa dihindari. Karena terbuat dari PVC maka Plafond PVC ini tahan rayap.
3.       Tidak Merambat Api
Bahan PVC yang digunakan sebagai plafon ini telah teruji sebagai bahan yang tidak akan merambat api jika terbakar. Penggunaan material yang berbahan flame retardant ini membuat kerugian akibat bencana kebakaran dapat diminimalisir.
4.       Tidak Perlu Pengecatan
Plafond PVC terbuat dari material bangunan yang non finishing sehingga tidak perlu melakukan pengecatan seperti yang dilakukan pada jenis plafond lain.
5.       Mudah dibersihkan
Plafond dengan material utama PVC ini sangat mudah dibersihkan, sehingga dapat menghemat waktu dan tenaga.
6.       Bebas biaya perawatan
Bebas perawatan menjadikan Plafon PVC dapat memenuhi konsep bahan bangunan modern secara praktis dan ekonomis digunakan untuk jangka panjang.
7.       Desain yang elegan dan stylist
Model dan desain Plafon PVC terdiri dari berbagai macam dengan konsep yang stylish dan elegan.
Plafon PVC juga dapat dibentuk menjadi model langit-langit yang inovatif seperti bentuk lengkung, bundar bahkan dapat dibentuk gelombang (wave).
8.       Lapisan dalam berongga, membuat terjadi sirkulasi udara di area atap sehingga dapat mengurangi suhu panas.
Material PVC ini memiliki keunikan, yaitu dapat meredam panas karena, lembaran PVC memiliki lapisan yang berongga. Lapisan yang berongga ini dapat memberikan sirkulasi udara di dalam rongga sehingga panas matahari dapat diredam. PVC juga mampu membantu mempertahankan suhu udara di dalam ruangan, sehingga rumah akan terasa lebih sejuk.
9.       Mudah dibersihkan dan tidak perlu pengecatan ulang. Lebih hemat untuk jangka panjang.

Bahan PVC memiliki perawatan yang sangat mudah, karena bahan ini memiliki sifat anti air sehingga tak membutuhkan pelapisan waterproofing atau sejenisnya. Selain itu, PVC juga tak butuh dicat ulang layaknya material dari kayu. Kalau plafon PVC sudah mulai kotor, Anda dapat membersihkan dengan sedikit sabun deterjen dan disikat lalu dibersihkan. Tiner juga bisa digunakan untuk membersihkan PVC, namun pada plafon PVC yang mengandung gambar atau motif sebaiknya jangan menggunakan tinner karena dapat merusak gambar atau motif tersebut.

0 comments:

Post a Comment